Dari sekian banyak masakan ayam, ayam bakar merupakan olahan ayam yang sudah tidak asing lagi dan banyak penggemarnya. Di bandingkan dengan ayam goreng maupun masakan ayam lain, ayam bakar menjadi masakan yang istimewa. Dan pada kesempatan kali ini saya akan berikan resep ayam bakar limau yang pantas anda coba buat di rumah bunda.
Untuk membuat ayam bakar limau tidaklah terlalu sulit. Untuk lebih lengkapnya membuat aya bakar limau, bunda bisa ikuti resep cara membuatnya berikut ini.
Bahan:
- 8 paha ayam, memarkan
- 100 ml santan dari ¼ butir kelapa
- 4 lembar daun jeruk
- 3 sdm kecap manis
- 2 buah jeruk limau, belah dua
- 1 sdm air perasan jeruk limau
- Garam secukupnya
- 3 sdm minyak untuk menumis
Baca juga: Cara memasak ayam bakar padang
Bumbu halus:
- 4 buah bawang merah
- 3 siung bawang putih
Cara membuatnya:
- Setelah paha ayam di bersihkan, lumuri dengan air jeruk limau dan garam. Diamkan selama 30 menit.
- Tumis bumbu halus hingga harum, dan tambahkan daun jeruk. Tumis hingga layu.
- Masukan ayam, aduk hingga ayam berubah warna. Tambahkan kecap manis dan tuangkan santan. Aduk-aduk hingga setengah matang. Angkat.
- Panggang ayam dalam oven bersama potongan jeruk limau hingga matang. Angkat dan sajikan ayam bakar dengan nasi putih.